Kasad Ucapkan Terima Kasih kepada PBNU Atas Dukungan Tugas TNI AD di Lapangan

Jakarta, sulselexperience,com- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa melakukan silahturahim dan halal bihalal bersama jajaran petinggi TNI Polri dengan pengurus Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) serta warga Nahdliyyin di seluruh Indonesia dengan memanfaatkan teknologi virtual melalui Video Conference (vicon) di Mabesad Jakarta Pusat, dikutip melalui aplikasi Youtube, Minggu (14/6).

Video Conference tersebut dilakukan guna mempererat silaturahmi dan saling mendukung dalam penanganan Covid-19.

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang hadir pada vicon itu mengapresiasi semangat PBNU dalam upaya penanganan pandemi Covid-19.

“Saya mengapresiasi semangat PBNU yang telah sangat aktif dalam upaya penanganan pandemi Covid-19, langkah NU mengedukasi bahaya Covid-19 pada masyarakat melalui pesantren-pesantren, Masjid dan Masjelis taklim”, tutur Hadi.

Kasad dalam vicon menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga besar NU dimanapun berada.

“Terima kasih atas dukungan keluarga besar NU dimanapun berada, terhadap tugas-tugas TNI AD di lapangan selama ini”, ungkapnya.

“Semoga dukungan yang sekarang ini masih bisa kita pertahankan dan bahkan kita tingkatkan di masa yang akan datang”, harap Jenderal Andika.

Jalinan silaturahmi virtual ini diharapkan dapat memperkuat peranan TNI dan Polri serta PBNU dalam mengedukasi masyarakat menghadapi era new normal dimasa pandemi Covid-19.(£)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan