Pangdam Hasanuddin Ucapkan Bela Sungkawa Kepada Keluarga Almarhum Mantan Rektor Unhas

Makassar, sulselexperience,com-Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka, S.E melayat ke rumah duka Almarhum Prof. Dr. Ir. H. Radi A. Gani, M.Si Jl. Perintis Kemerdekaan No. 237 A, Makassar. Kamis, (13/02/2020).

Pada kesempatan tersebut Pangdam menyampaikan duka cita atas kepergian Bapak Prof. Dr. Ir. Radi A. Gani keharibaan Allah SWT kepada keluarga Almarhum.

“Kami atas nama pribadi dan keluarga besar Kodam Hasanuddin, mengucapkan turut berduka cita yang sangat mendalam, semoga beliau husnul khotimah, diampuni segala dosanya, dan semoga semua amal ibadahnya diterima Allah SWT serta mendapat tempat yang mulia di sisi Nya” tutur Mayjen Andi.

“Kepada keluarga Almarhum yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan dan keikhlasan atas kepergiannya” tambahnya.

Almarhum tutup usia di ICU Rumah sakit (RS) Unhas tepat pukul 02.13 Wita karena sakit yang dideritanya dan rencana dikebumikan di pekuburan Unhas Pate’ne

Diketahui saat menempuh pendidikan di Unhas, Almarhum seangkatan dengan Mantan Wapres Jusuf Kalla.

Almarhum dilahirkan di Watansoppeng, 30 Oktober 1942, jabatan yang pernah diduduki yakni Mantan Bupati Wajo tahun 1988-1993, Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) tahun 1997-2006 dan Wantimpres tahun 2007-2010 (£)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan