Aniaya Mantan Kepsek Hingga Kritis, Abdul Nasir Dibekuk di Polmas

(IST)

Selagi.id, Makassar – Pelaku Penganiayaan hingga berujung tewasnya Mantan Kepala Sekolah SMAN 1 Makassar berhasil dibekuk oleh Tim Gabungan Resmob Panakukang bersama Resmob Polda Sulsel. Dimana pelaku sebelumnya menganiaya korban hingga tewas melarikan diri di wilayah Polewali Mandar, Sulawesi Barat.

Kapolsek Panakukang, Kompol Ananda Fauzi Arahap saat dikomfirmasi membenarkan penangkapan tersebut. Dirinya mengatakan jika pelaku kini telah diamankan beserta barang buktinya.

“pelaku sudah diamankan beserta barang buktinya, “ujarnya, Rabu, 1/8/2018.

Saat ditanya motif pelaku, ia mengatakan, jika saat ini belum diketahui pasti motif pelaku hingga terjadi penganiayaan tersebut, hanya saja banyak spekulasi yang mengatakan jika motifnya diduga karena cemburu.

“belum ditau pasti motifnya, saat ini pelaku dalam perjalanan ke makassar, “singkatnya.

Diketahui, mantan Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Makassar, Zakaruddin menghembuskan nafas terakhirnya setelah mendapatkan perawatan medis selama tiga hari di Rumah Sakit Wahidin Sudiro Husodo, Kota Makassar, Selasa (31/7/2018) kemarin.

Korban dilarikan ke rumah sakit usai mendapatkan tindakan penganiayaan yang diduga dilakukan oleh adik iparnya sendiri, Abdul Nasir. Peristiwa penganiayaan tersebut terjadi di rumah korban dijalan Abdullah Daeng Sirua pada hari Sabtu (28/7/2018) lalu. Pelaku memukul korban menggunakan besi, sehingga mengalami luka di kepala, gigi rontok, dan kedua kaki terluka.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan