Hindari Kepenatan, Senam Peregangan Otot Ala Personel Satgas Covid -19 Sulsel

Makassar, sulselexperience,com- Pekerjaan dan aktivitas yang padat dari anggota gugus tugas percepatan pencegahan covid 19 Provinsi Sulawesi Selatan, menuntut kesiapan fisik dan mental yang baik dari seluruh personel dalam menunaikan tugasnya.

Memanfaatkan anjuran jaga jarak, maka ruang kosong di sekitar meja kerja masing-masing yang berada di Posko Gugus Tugas Percepatan Pananganan Covid-19 Sulsel Balai Prajurit Jenderal M. Yusuf Jl. Jenderal Sudirman Makassar, tempat, digunakan mereka untuk senam peregangan, Sabtu (04/04/2020).

Tujuan senam perenggangan untuk menghindari terjadinya ketegangan otot dan melancarkan peredaran darah, sehingga para petugas maupu relawan tetap rileks dan santai.

Ibu Nurhayati Fungsional Pemimpin Kesehatan Dinas Kesehatan Prov. Sulsel menyampaikan bahwa senam perenggangan ini sebaiknya dilakukan setiap 2 (dua) jam beraktivitas duduk untuk menghindari ketegangan otot dan kelelahan.

“kepada pekerja, siapapun itu bekerja dimana setelah duduk dua jam sebaiknya melakukan senam perenggangan agar kita terhindar dari penyakit gangguan otot dan rangka” jelasnya.

Sampai dengan saat ini yang memasuki hari ke sembilan sejak dibentuknya gugus tugas percepatan penanganan Covid 19 Sulsel, antusias dan semangat dari seluruh anggota dan relawan masih terus ditunjukkan sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat.(£)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan