SulselExprience com, Makassar – Innalilahi wainna ilaihi rojiun. Ulama Muhammadyah Sulsel, KH Andi Iskandar Tompo berpulang ke rahmatullah Kamis,2 September 2021 dinihari tadi.
Almarhum meninggal di kediamannya di Kompleks Griya Cipta Hertasning Blok A3/5 Jalan Aroepala, Gowa. Iskandar Tompo merupakan salah satu Wakil Ketua PW Muhammadyah Sulsel.
Berbagai Ucapan Bela Sungkawa, Seperti Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan Syaharuddin Alrif menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya KH Andi Iskandar Tompo
“Selamat jalan ayahahandaku,
Amal Jariyah Almarhum banyak sekali. Apalagi beliau pandai sekali Membesarkan kader muhammadiyah, kami akan melanjutkan perjuanganmu” jelas mantan Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan
Semasa hidupnya almarhum mengabdikan dirinya di organisasi persyarikatan Muhammadiyah. Mulai dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah hingga pimpinan wilayah Muhammadiyah Sulsel.
Almarhum juga pernah mengabdi sebagai wakil rakyat di DPRD kota Makassar dan DPRD Sulsel.
Rencananya almarhum akan dikebumikan di pemakaman Muhammadiyah usai salat duhur siang ini.