Selagi.id, Pangkep –Mengangkat tema “Cinta Hutan Lestarikan Lingkungan”. Perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti (PERTIKAWAN) 2018 yang digelar di Bumi Perkemahan Tonasa I Kecamatan Ballocci Pangkep Sulsel.
Sejalan dengan hal tersebut dalam naungan Kementerian LHK menghadirkan 12 UPT yang salah satunya dari Balai PPIKHL dan menampilkan hasil karya serta peralatan pemadaman kebakaran hutan dan lahan Daops Gowa.
Pada kesempatan hari ketiga. Jum’at (03/8/2018). Selagi.id, di perkemahan Bakti Saka Kalpataru dan Saka Wanabakti 2018, personil Manggala Agni Daops Gowa dijadwalkan memberikan materi penanganan kebakaran hutan dan lahan yang dibawakan langsung Plt Kadaops Gowa Ishak Andi Kunna.
“Dalam pemberian materi kami hanya memberikan dasar pemadaman dan peralatan yang mudah dipahami pemuda/i penggalang pramuka.” kata Plt Kadaops Gowa.
Lanjut menurut Ishak Andi Kunna bahwa pemberian materi tersebut sebagai langkah mengedukasi semua kalangan masyarakat tentang bahaya dan dampak dari kebakaran hutan. Tandasnya.

“Bukan cuman materi yang kami sediakan namun beberapa games pelatihan cara dan peralatan pemadaman kebakaran hutan kami berikan untuk mengedukasi para pramuka penggalang”. Terangnya
Dalam materi penyuluhan penanganan kebakaran hutan dan lahan personil Manggala Agni Daops Gowa memberikan dasar dasar pemadaman kebakaran dan pengenalan alat pemadaman. (*/)