Kecamatan Biringkanaya Menuju Kawasan Perkotaan

Sulselexperience.com, Jakarta — Camat Biringkanaya, kota makassar DR  SH.Andi Syahrum Makkuradde menghadiri pemaparan PJ Walikota tentang pembahasan rencana detail tata ruang kota Kecamatan Biringkanaya di Hotel Sheraton Jakarta Selatan, selasa 18 februari 2020.

Dikonfirmasi via whatsapp, pemaparan detail tata ruang Kota dihadiri oleh Direktorat Jenderal Tata Ruang Kementrian ATR / BPN Jakarta.

” Nanti akan dibuatkan perda, jadi ijin itu harus sesuai dengan rencana tata ruang kota. di kecamatan biringkanaya Ada kampus pip atkp ada dekat bandara ada pelabuhan perikanan ada gedung olah raga underpass dll,” ujar Andi Syahrum.

Diketahui Peserta Perkotaan yang mengikuti kegiatan ini adalah Perkotaan Cilacap ,Perkotaan Kecamatan Kartasura , Perkotaan Grogol , Perkotaan Sukoharjo ,Perkotaan Kecamatan Biringkanaya dan Kota Baru Mamminasata Kabupaten Maros.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan