Sulselexperience.com, Makassar — Sterilisasi Drainase yang dilakukan Lurah Mario, Nawir SE, Kecamatan Mariso Kota Makassar.
Hal itu dilakukan oleh petugas swakelola yakni taman di jalan padjonga dg angalle, Kamis 9 April 2020.
Menurut Nawir, meski situasi saat ini covid-19 pihaknya Kelurahan Mario tetap memantau wilayah utamanya dalam hal kebersihan.
” Kita tetap pantau kebersihan di wilayah. Pengangkutan sampah rumah tangga tetap berjalan seperti biasa,” kata Nawir, kepada sulselexperience.com
Meski begitu, Nawir tetap mengutamakan kesehatan petugas swakelola dan satgas kebesihannya disaat melaksanakan kerjanya untuk menggunakan masker.
” Saya terus ingatkan untuk mereka menggunakan masker dan mencuci tangannya sehabis melakukan aktivitasnya, sehingga kesehatannya tetap terjaga untuk bekerja,” tukas, (Ex/Acoji).