Sulselexperience.com,Makassar — Kepala dinas perhubungan kota makassar, Mario Said, menyebutkan sebanyak 100 orang personil anggota dishub di siagakan di sejumlah titik pos pengamanan natal dan tahun baru.
” Seperti tahun sebelumnya personil dishub kota makassar disiagakan di pos pengamanan gabungan yang telah disediakan,” kata Mario kepada sulselexperience.com, selasa 24 desember 2019.
Personil yang bertugas telah di atur polanya untuk pos pengamanan hingga malam pergantian tahun.
” Kita sudah bagi semua tupoksinya masing-masing untuk berpartisipasi dalam pengamanan natal dan tahun baru, semoga keamanan di kota makassar selalu tetap kondusif,” tukas, (aco).