Liberalnews, Sinjai –Hasil pengerjaan pembangunan infrastruktur jalan desa Batu Belerang kecamatan Sinjai Borong Kabupaten Sinjai yang menggunakan DAK Dana Alokasi Khusus yang dikucurkan pemerintah pusat tidak memuaskan warga
Masyarakat tidak puas dengan hasil pengerjaan peningkatan/pelebaran jalan ruas kalimbu – mattirotasi sepanjang 3 KM dengan lebar 5 M yang menelan anggaran sebesar Rp 8.396.212.000 (Delapan Milyar tiga ratus sembilan Puluh enam juta Dua ratus dua belas ribu rupiah).
Menurut Satriawan Warga Batu Belerang. Senin (15/10/2018) kepada Liberalnews.net mengatakan bahwa dengan anggaran sangat besar itu tak sepantasnya menuai hasil yang mengkhawatirkan.
“Peningkatan dan pelebaran jalan ruas kalimbu-mattirotasi desa batu belerang membuktikan pemerintah hanya asal mengerjakan tanpa memperhatikan yang sesungguhnya, mereka dahulukan hanyalah keuntungan semata. Kata dia
Lanjut kita bisa melirik bahwa jalan ini diperuntukkan untuk jangka panjang namun kondisinya saat Ini sudah mengkhawatirkan. Tambahnya.
Hingga kini perbincangan terkait hasil pengerjaan yang dilaksanakan oleh PT Cahaya Seppang Bulukumba dan PT Arci Pratama Bulukumba selaku konsultan masih menjad topik hangat warga masyarakat setempat.(Saiful/*)