Sulselexperience.com, Makassar — Wabah Virus Corona (Covid – 19) mempengaruhi setiap aspek hidup masyarakat Indonesia bahkan dunia. Termasuk di bidang perhotelan pastinya. Beberapa ketakutan yang mungkin timbul pada masyarakat untuk tidak menyambangi hotel, merupakan hal yang normal, dikarenakan hotel adalah salah satu area publik, Rabu 25 Maret 2020.
Hotelpun harus melakukan gerak cepat guna mengantisipasi berkembangnya virus ini. Untuk di Gammara Hotel sendiri telah diterapkan beberapa prosedur sebagai langkah antisipasi yang berlaku baik untuk para tamu ataupun karyawan hotel. Untuk para tamu sendiri dimulai dari kedatangan di depan pintu lobby.
Team security kami akan mengecek suhu tubuh menggunakan alat Digital Infrared Thermometer. Setelah dinyatakan aman tamu akan dipersilahkan menggunakan hand sanitizer yang telah disediakan. Untuk hand sanitizer sendiri telah disiapkan di setiap titik di Gammara Hotel.
Area-area public juga tidak luput dari proses sanitasi. Lobby area, counter reception, resto, gym, public toilet hingga tomboltombol lift juga disanitasi. Begitu juga dengan kamar dan area cottage pastinya. Khusus di dalam lift juga telah dipasang tanda titik pijakan agar social distancing tetap terjaga. Pemberitahuan dan peringatan agar selalu waspada juga dipasang di tv kamar dan beberapa titik hotel.
Untuk karyawan juga diberlakukan hal yang sama. Pengecekan suhu tubuh sebelum memasuki hotel serta disediakannya hand sanitizer di setiap titik. Karyawan juga mendapat penyuluhan dari team hrd mengenai Covid – 19 ini sendiri, pencegahan serta hal-hal apa yang harus dilakukan untuk mengantisipasinya.
Berkaitan dengan epidemic ini, Gammara Hotel mengeluarkan promo kamar Work from Gammara (Stay Save, Stay Positive, Stay in Gammara). “Promo ini dikeluarkan bagi para masyarakat yang tetap bekerja dan productive tapi tetap ingin merasa nyaman sambil menikmati fasilitas-fasilitas kami.” Ungkap Surya Arifin, Sales and Marketing Manager Gammara Hotel. Promo ini dibandrol dengan harga Rp. 454.545 ++/malam. Harga tersebut termasuk: Menginap 1 malam untuk tipe kamar superior. Minuman Selamat Datang Sarapan pagi untuk 2 orang.
Gratis Berenang dan Gym untuk 2 orang.
Wi-fi Berlaku di weekdays (Senin – Kamis).
“Mari kita ikuti semua himbauan pemerintah, tetap jaga kesehatan dan tetap berdoa pastinya agar wabah ini cepat berakhir.” Tutup beliau.
Semua kegiatan dan informasi mengenai Gammara Hotel dapat dilihat melalui akun facebook fan page Gammara Hotel, Instagram @gammarahotel.