Data C1 100 Persen, Appi-Cicu Unggul Dari KOKO


Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/u3546418/public_html/wp-content/themes/bloggingpro/template-parts/content-single.php on line 81

Selagi.id, Makassar – Tim Pemenangan pasangan calon walikota dan wakil walikota Makassar Munafri Arifuddin dan Andi Rachmatika Dewi (Appi-Cicu) menggelar Konferensi pers di posko balaikota, jalan Balaikota, Makassar. Kamis, (28/6/2018).

Ketua tim pemenangan Appi-Cicu, Farouk M Betta yang didampingi oleh Rahman Pina dan beberapa kader partai pengusung telah merilis hasil data C1 dari pencoblosan Pilwali Makassar 2018. Dimana hasilnya, Appi-Cicu unggul dengan persentase 51,54 persen, dan untuk Kolom Kosong sebanyak 48,55 persen.

“Jadi ini adalah data hampir sama dengan data Real Count dari KPU yang sudah pasti merujuk pada C1,” ujar Aru sapaan akrab Farouk M Betta.

Aru menambahkan data tersebut diambil dari saksi yang ditempatkan 2.670 TPS yang ada di kota Makassar.

“Data ini 100 persen C1 yang dikumpulkan dari para saksi masing-masing yang bertugas di TPS, dan data tersebut kita cocokkan dengan data saksi yang bertugas di luar TPS,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Aru juga tidak menapik, meski paslonnya menang secara keseluruhan, tapi ada beberapa TPS dimenangkan oleh Kolom Kosong (KOKO).

Sekedar diketahui juga bahwa, dalam konferensi pers turut hadir dari beberapa politisi partai pengusung yakni, Rahman Pina dari Golkar, Busranuddin Baso Tika dari PPP, dan sejumlah tim pemenangan lainnya. (Rusdi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan