Liberalnews, Makassar – Usai vakum beberapa bulan setelah melahirkan buah hatinya. Putriuna yang dikenal dengan nama panggung DJ Una, akan kembali menyapa para fans setianya di Makassar. Mereka adalah Unalova Makassar.
DJ Una akan tampil Malam ini, Sabtu (12/5), penampilan yang merupakan rangkaian acara yang dibuat oleh Zona Cafe menuju ‘Closing Party’ sebelum memasuki ramadhan.
“Setelah penampilan DJ Una malam ini. Hari minggu besok tepatnya tanggal 13 Mei juga akan ada parade DJ terbaik Makassar. Mereka adalah para DJ yang berasal dari management Beatjunk Record yang berada dibawah asuhan DJ Eq Beatjunk yang merupakan DJ senior Makassar yang telah mempunyai nama besar dan fans yang lumayan banyak,” kata Marketing Communication Zona Cafe Alvionitha, dalam keterangan rilisnya, Sabtu (12/05/2018).
Yang special pada Closing Party tanggal 13 dan 14 Mei, ucap Alvionitha adalah Gratis Masuk sepanjang malam.
“Buruan para clubbers tunggu apa lagi. Silahkan datang langsung ke Zona Cafe Jl. Ujung Pandang No.2,” seru wanita yang karib disapa Vion.
Ia pun menjelaskan, sebelum penampilan dari DJ Una. Para talent Zona akan terlebih dahulu menghibur Zona Holic, “Mereka adalah The Kings Band, Poseidon Dancer, Id Beatjunk, Ryan Beatjunk dan penampilan spektakuler para bartender lewat fire actionnya,” pungkas Vion. (R/*)